Connect with us

EKONOMI

Cafe Rumah Kebun Siap Manjakan Pengunjung

Published

on

Inilah Cafe Rumah Kebun di wilayah Penkase Oeleta, Kecamatan Alak.

Kupang, penatimor.com – Mencicipi aneka makanan bercita rasa tinggi sambil menikmati suasana dan pemandangan yang indah memang diimpikan setiap orang.

Nah, di Kota Kupang suasana seperti ini dapat Anda rasakan apabila mengunjungi Cafe Rumah Kebun.

Dari pusat Kota Kupang Anda cuma butuh waktu 15 menit untuk sampai ke cafe ini.

Cafe berlantai 2 yang berlokasi di Penkase Oeleta, Kecamatan Alak, Kota Kupang itu memang selalu memanjakan pengunjung nya dengan suguhan aneka makanan yang lezat.

Sambil menikmati sajian kuliner, pengunjung juga dimanjakan dengan panorama Teluk Kupang yang eksotis.

Terlebih keindahan sunrise dan sunset di Teluk Kupang yang dapat disaksikan langsung dari cafe yang satu ini.

Pengunjung juga akan dihibur dengan live musik yang selalu setia menemani dan mempersembahkan tembang-tembang yang sudah pasti cocok di telinga pengunjung.

Tidak hanya itu, di lokasi ini pula terdapat home stay dengan fasilitas terbaik, sehingga cocok bagi pengunjung yang ingin menginap bersama keluarga untuk menikmati waktu akhir pekan.

Suasana alam di lokasi tersebut benar-benar terjaga. Sehingga sangat cocok bagi pengunjung yang ingin menghilangkan penat setelah disibukan dengan rutinitas yang padat.

Pengunjung juga tidak harus sampai merogok kocek lebih dalam, karena harga makanan dan minuman di cafe ini terbilang sangat murah.

Pemilik Cafe Rumah Kebun, John Rihi, mengatakan, pihaknya terus melakukan pembenahan agar dapat memberikan pelayanan maksimal kepada seluruh pengunjung.

Bagi John, pelayanan prima harus selalu terjaga, karena kepuasan pengunjung adalah tujuan hadirnya Cafe Rumah Kebun.

“Kita terus menambah menu spesial, seperti yang terbaru ada Ayam Goreng Kelapa Hijau. Ada juga aneka minuman,” kata John Rihi yang juga advokat kondang di Kota Kupang.

Untuk itu, bagi Anda yang penasaran, ayo segera lah berkunjung di Cafe Rumah Kebun dan nikmati semua yang tersedia di sana. Dijamin Anda akan benar-benar merasa puas. (R1)

Advertisement


Loading...
error: Content is protected !!