Connect with us

SPORT

Lagi, Anak NTT Dipanggil PSSI Perkuat Timnas U-19

Published

on

Frengky Missa

KUPANG, PENATIMOR – Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) memanggil 10 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) tim nasional (timnas) sepakbola U-19 Putra Indonesia yang akan mengikuti AFC U20 Asian Cup 2023 Qualifiers pada 14-18 September 2022 di Surabaya.

Menariknya, dari 10 pemain yang dipanggil PSSI, ada juga pemain muda berbakat asal NTT, Frengky Missa.

Pemain asal kota dingin So’E, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) itu saat ini memperkuat skuad Persija Jakarta.

Frengky Missa bahkan saat ini menjadi andalan timnya, dimana dalam setiap laga, dia selalu tampil menawan dan menyumbang gol bagi tim berjulukan Macam Kemayoran itu.

Dalam surat bernomor 3270/AGB/450/VIII-2022 tanggal 19 Agustus 2022 yang ditandatangani oleh Sekjen PSSI Yunus Nusi, SE., disampaikan kepada 10 pemain ini bahwa untuk persiapan turnamen dimaksud, PSSI akan melakukan pemusatan latihan di Jakarta pada 24 Agustus – 7 September 2022 di The Sultan Hotel & Residence.

Para pemain yang dipanggil juga diminta untuk sudah bergabung di Jakarta pada pada Selasa (23/8/2022) pukul 17.00 WIB, dan diharuskan membawa paspor asli dengan masa aktif minimal April 2023.

Wakil Ketua Umum Asprov PSSI NTT, Ridwan Sujana Angsar, SH.,MH., yang dimintai komentarnya, mengapresiasi PSSI Pusat yang telah melihat pemain muda asal NTT untuk mengikuti pemusatan latihan timnas U-19.

“Kami tentu sangat berterima kasih dengan pemanggilan Frengky Missa untuk TC timnas ini. Semoga dia tetap terpilih memperkuat skuad utama timnas ini. Dengan semakin banyak anak NTT yang dipercaya memperkuat timnas, tentu ini adalah era kebangkitan sepakbola NTT,” kata Ridwan yang juga Kajari Kabupaten Kupang itu.

Frengky Missa seperti yang diketahui adalah pemain muda berbakat, yang mulai memperlihatkan kemampuan hebatnya bersama Persija.

Bakat Frengky Missa pun disadari oleh pelatih Persija, Thomas Doll. Ia pun berharap pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19, Shin Tae-yong bisa membawa Frengky Missa untuk tampil di Piala Dunia U-20 2023 pada tahun depan.

Bagi Doll, talenta Frengky sudah mumpuni untuk masuk ke dalam skuad Timnas Indonesia U-19. Apalagi pada pekan kedua Liga 1 2022-2023, Frengky sukses menyumbang gol untuk Persija Jakarta saat Macan Kemayoran menang 2-1.

Lantas seperti apa Frenky Missa sebenarnya?

Berikut adalah profil biodata dan agama Frengky Missa, pemain muda Persija yang direkomendasikan Thomas Doll masuk skuad Piala Dunia U-20 2023.

Nama Lengkap: Frengky Deaner Missa Tempat, Tanggal Lahir: SoE, 20 Februari 2004

Usia: 18 tahun

Agama: Kristen

Klub: Persija Jakarta

Posisi: Bek Kiri

Bergabung: 23 Juni 2022

Kewarganegaraan: Indonesia

Instagram: @frengkymissa_(nus)

Advertisement


Loading...