UTAMA
Positif Covid-19 di NTT Bertambah 8 Orang, 3 Orang Transmisi Lokal
Kupang, penatimor.com – Pasien positif Covid-19 di Provinsi NTT terus bertambah.
Dari laporan hasil pemeriksaan swab di Laboratorium PCR RSUD Prof. Dr. W.Z. Johannes Kupang, ada 8 sampel swab terkonfirmasi positif Covid-19, Jumat (15/5/2020).
Kepala Dinas Kesehatan NTT, Dominggus Mere mengatakan, 8 pasien terkonfirmasi positif itu dari hasil pemeriksaan 46 sampel swab.
Dia juga merincikan, bahwa 8 positif Covid-19 itu terdiri dari 4 sampel dari Kabupaten Sikka klaster KM Lambelu, 3 dari Kota Kupang transmisi lokal dan 1 dari Kabupaten Sumba Timur.
Untuk saat ini 8 pasien dirawat di RSUD masing-masing.
“Empat Klaster Lambelu diisoasi di RSUD TC Hillers Maumere, 3 transimisi lokal dirawat di RSUD W.Z. Johannes Kupang dan 1 dirawat di RSUD Umbu Rara Meha Sumba Timur,” ujarnya dalam konferensi pers, pada Jumat (15/4/2020) siang tadi.
Dengan bertambahnya 8 pasien positif Covid-19, maka total pasien positif di NTT menjadi 47 kasus. (wil)
Berikut ini hasil penyebaran positif Covid-19 di kabupaten yang berada di Provinsi NTT:
Kota Kupang: 14
Manggarai Barat: 12
Sikka: 12
TTS: 2
Sumba Timur: 2
Rote Ndao: 2
TTS: 2
Ende: 1
Nagekeo: 1
Flotim: 1