Connect with us

EKONOMI

Bantuan Traktor untuk Kelompok Tani di NTT Cukup Banyak

Published

on

Kepala Dinas Pertanian NTT, Anis Tay Ruba

Kupang, Penatimor.com – Bantuan alat mesin pertanian (Alsintan) khususnya traktor besar maupun traktor tangan untuk kelompok tani di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) sudah cukup banyak.

Kepala Dinas Pertanian NTT, Anis Tay Ruba sampaikan ini kepada wartawan di Kupang, Kamis (24/1/2019).

Menurut Anis, bantuan itu ada yang berasal dari pemerintah pusat dan lainnya bersumber dari APBD NTT. Misalkan, pada tahun 2016, pemerintah memberi bantuan 130 unit traktor tangan.

Untuk tahun 2017, selain bantuan 130 unit traktor tangan, pemerintah juga membantu tiga unit traktor besar. Sedangkan tahun 2018, pemerintah membantu 360 unit traktor tangan.

“Pembagian traktor tangan maupun traktor besar disesuaikan dengan potensi lahan pertanian tiap daerah,” kata Anis.

Mantan Penjabat Bupati Ngada ini menambahkan, bantuan traktor tangan dan traktor besar yang telah disalurkan itu dipakai untuk anggota kelompok tani dan masyarakat umum.

Pemanfaatannya menggunakan sistem sewa sesuai kesepakatan dalam kelompok. Biaya sewa itu untuk biaya operasional dan atau operator traktor.

“Kita dorong petani untuk manfaatkan bantuan alsintan terutama traktor yang sudah ada selama ini,” ujar Anis. (R2)

Advertisement


Loading...
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

EKONOMI

Langkah Strategis Yohanis Praing untuk Percepatan Modal Inti Bank NTT

Published

on

Plt. Dirut Bank NTT, Yohanis Landu Praing saat rapat konsinyering pada tanggal 20-21 Mei 2024 di Jakarta.
Continue Reading

EKONOMI

J&D Production Raih Penghargaan EO Terlengkap di KADIN NTT Awards 2024

Published

on

KADIN NTT AWARD. Kepala OJK NTT Japarman Manalu yang didampingi Ketua KADIN NTT Bobby Lianto dan Ketua HIPMI Kota Kupang Yusak Viktor Benu, menyerahkan KADIN NTT Award 2024 kepada CEO J&D Production Jack Kalla di Hotel Harper Kupang pada Selasa (21/5/2024) malam.
Continue Reading

EKONOMI

Jejak Emas Fransisco Bessi: 12 Tahun Mengawal Keadilan dan Dunia Usaha, Terima Kadin NTT Award 2024

Published

on

KADIN NTT AWARD. Ketua Kadin NTT, Bobby Lianto menyerahkan Kadin NTT Award 2024 kepada Fransisco Bernando Bessi pada malam penganugerahan di Hotel Harper Kupang, Selasa (21/5/2024).
Continue Reading