Connect with us

UTAMA

Gedung Baru Kantor Camat Alak dan Tiga Kantor Lurah Mulai Dibangun

Published

on

Tampak penggalian fondasi gedung baru Kantor Camat Alak dilakukan menggunakan ekskavator, Jumat (6/7).

Kupang, penatimor.com – Pembangunan gedung baru Kantor Camat Alak telah dimulai sejak 1 Juli 2018.

Camat Alak Ridhon A. Bire yang diwawancarai di ruang kerjanya, Jumat (6/7), mengatakan, proses pengerjaan gedung baru tersebut dilakukan rekanan dalam pengawasan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kota Kupang.

“Atas nama masyarakat, kami mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Kupang yang telah menjawab usulan masyarakat saat Musrenbangcam tahun 2017,” ujar Ridhon.

Menurut dia, gedung baru sangat dibutuhkan, karena kondisi fisik bangunan lama yang sudah tidak memadai.

Dengan adanya gedung baru, lanjut Ridhon, proses pelayanan kepada masyarakat diupayakan dapat lebih maksimal.

Sebagai perpanjangan tangan Pemkot Kupang, menurut dia, sudah seyogyanya pihaknya berkewajiban untuk mensukseskan program-progam pemerintah yang bersentuhan dengan masyarakat.

“Kami harapkan proses pembangunan ini dengan waktu selama enam bulan dapat berjalan dengan lancar,” harap dia.

Mengenai proses pembangunan gedung kantor pelayanan publik se-Kecamatan Alak, Ridhon sampaikan ada empat gedung kantor yang dibangun baru, masing-masing gedung Kantor Camat Alak, Kantor Lurah Fatufeto, Kantor Lurah Alak dan Kantor Lurah Batuplat.

“Kami berharap pemerintah kelurahan di wilayah Kecamatan Alak untuk senantiasa meningkatkan pelayanan kepada masyarakat serta mensukseskan program pemerintah,” harap Ridhon Bire. (R1)

Advertisement


Loading...
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *