SOSBUD
Ambulans Terhalang Banjir, Warga TTU Gotong Ibu Hamil Seberangi Sungai
Kupang, Penatimor.com – Sorang ibu hamil warga Desa Inbate, Kecamatan Bikomi Nilulat, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), yang hendak bersalin terpaksa digotong/ ditandu warga menyeberangi sungai karena ambulans yang mengangkutnya tak bisa melewati derasnya aliran air sungai akibat banjir.
Sebagaimana nampak dalam sebuah video yang beredar di sosial media (Sosmed) Facebook, yang diunggah akun Verry Lake pada Selasa (12/2/2019) sekira pukul 19.30 Wita.
Dalam keterangan yang ditulis akun tersebut menyebutkan, ambulans Puskesmas Inbate terhalang banjir sekitar pukul 16.00 Wita, karena itu tim dari Kecamatan Bikomi Nilulat yang dimpim Camat setempat menolong warga yang dirujuk ke RSUD Kefamenanu untuk proses persalinan.
“Inbate lagi sore ini.. selasa 12 peb.2018 sekitar pukul 16.00 wita. Tim kecamatan Bikomi Nilulat dibawah pimpinan Camat BN, membantu warga yg dirujuk k RSUD kefamenanu u melahirkn..
Ambulance puskesmas Inbate trhalang banjir.. maka ini cara kami u selamatkn nyawa manusia,” tulis Verry Lake.
Dalam video tersebut terlihat kurang lebih 20 orang warga, diantaranya ada yang mengenakan pakaian dinas Aparatur Sipil Negara (ASN), maupun yang berseragam petugas kesehatan, bersama-sama menggotong keluar ibu hamil itu dari dalam mobil ambulans yang terparkir di seberang sungai.
Selanjutnya, wanita hamil yang dalam sejumlah foto nampak menempel jarum infus dengan selang dan satu botol infus itu digotong beramai-ramai dan secara perlahan-lahan menyeberangi sungai dengan ketinggian air di atas lutut orang dewasa.
Nampak mereka sangat berhati-hati menggotong ibu hamil yang berbaring di atas ranjang yang dikeluarkan dari mobil ambulans. Perlahan-lahan mereka menyeberangi sungai yang cukup lebar hingga berhasil tiba di seberang.
Setibanya di seberang sungai, mereka sempat menurunkan ibu hamil itu untuk sesaat, kemudian kembali menggotongnya sambil terus berjalan.
Belum diketahui seperti apa proses selanjutnya untuk membawa ibu hamil tersebut sampai ke RSUD Kefamenanu, karena tayangan video hanya
terhenti sampai di situ.
Selain menyeberangkan ibu hamil tersebut, warga juga menyeberangkan beberapa unit sepeda motor dengan cara yang sama yaitu menggotong/ memikul beramai-ramai. (R2/FB Verry Lake)