UTAMA
Polisi Tempati Poskam Danau Ina Lasiana
Kupang, penatimor.com – Polres Kupang Kota menjawab kerinduan warga masyarakat di Jalan Tuak Sabu, Kelurahan Lasiana, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang.
Kapolres Kupang Kota AKBP Anthon Christian Nugroho merespon permohonan masyarakat setempat agar Pos Keamanan di wilayah tersebut dapat ditempati personel kepolisian.
“Sudah kita tempatkan walaupun terbatas, tapi setiap malam di kunjungi patrol Polsek Kelapa Lima maupun Shabara Polres,” kata Anthon, Senin (4/6).
Sementara, Kapolsek Kelapa Lima AKP Didik Kurnianto yang diwawancarai terpisah, mengatakan, sudah ada anggotanya yang dutugaskan pada Pos Keamanan Danau Ina Permai.
“Sudah ada anggota. Mulai besok (hari ini, Red) ada yang jaga. Kita tempatkan satu orang personel ditambah Bhabinkamtibmas di wilayah tersebut,” kata Didik.
Warga masyarakat di Jl. Tuak Sabu, Kelurahan Lasiana, khususnya wilayah RW 01, RW 03 dan RW 03 A, pada awal Mei 2018, meminta Kapolres Kupang Kota untuk menempatkan personel pada Pos Keamanan yang sudah dibangun di lokasi tersebut.
Bangunan Pos Keamanan Danau Ina Permai tersebut sudah dibangun beberapa tahun lalu, namun tidak difungsikan sehingga menjadi tempat perbuatan negatif di malam hari.
Warga di tiga RW tersebut sangat berharap Pos Keamanan tersebut dapat difungsikan guna memberi rasa aman bagi warga setempat.
Ketua RW 01 Remianus Lau, SH., kepada wartawan di Kupang, mengatakan, permohonan secara tertulis perihal penempatan personel kepolisian di Pos Keamanan Danau Ina Permai telah disampaikan ke Kapolres Kupang Kota sejak awal Mei 2018.
Menurut dia, selama ini banyak terjadi kekerasan yang disebabkan oleh pemuda-pemuda yang mabuk karena meneguk minuman keras.
“Warga juga sering dihantui perasaan was-was apabila ada acara syukuran wisuda, nikah, sidi, sambut baru dan acara lainnya,” kata Remianus.
“Hampir 90 persen acara diakhiri dengan kekacauan, perkelahian antar pemuda, pelemparan rumah warga dan tindakan kriminal lainnya. Warga sesungguhnya sangat mendambakan kehidupan yang aman dan damai,” lanjut dia.
Remianus yang didampingi Ketua RW 03 Urbanus Mahoklory, SH.,MSi., mengatakan, warga masyarakat di wilayahnya sangat membutuhkan rasa aman dan nyaman.
Untuk itu warga setempat bersama Ketua RT dan RW mengambil inisiatif untuk membersihkan Pos Keamanan melalui kerja bakti, melakukan rehab terhadap bangunan dan melengkapi dengan fasilitas pendukung.
Fasilitas pendukung yang telah disiapkan berupa sambungan aliran listrik ke Pos Keamanan, sambungan instalasi air bersih , pengadaan 1 buah meja 1/2 biro, 4 buah kursi plastik, 1 unit televisi, ATK berupa buku tamu, buku register, bolpoin, mistar, kertas HVS, tempat tidur ukuran 2 orang beserta spon tempat tidur, bantal dan guling, dispenser dan galon air, piring dan gelas hingga ember dan gayung air.
“Besar harapan kami, dengan adanya fadilitas pendukung ini, Bapak Kapolres Kupang Kota dapat menempatkan dua personel kepolisian untuk bertugas di Pos Keamanan Danau Ina Permai untuk memberi rasa aman bagi warga di wilayah kami dan sekitarnya,” harap Remianus mewakili para Ketua RW. (R1)