Connect with us

UTAMA

61 Pensiun Pemkot Terima Dana Santunan

Published

on

Wali Kota Kupang Jefri Riwu Kore pose bersama para pensiun dan ahli waris ASN yang meninggal di Restoran Nelayan, Kamis (30/8) malam.

Kupang, penatimor.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Kupang menggelar acara penyerahan penghargaan dan santunan bagi ASN dan ahli waris ASN yang meninggal di lingkungan Pemkot Kupang, serta pelepasan pensiunan kembali ke masyarakat.

Acara tersebut berlangsung di Restoran Nelayan, Kamis (30/8) malam.

Sebanyak 57 orang ASN lingkup Pemkot Kupang yang pensiun, dan 4 orang meninggal dunia.

Wali Kota Kupang Jefri Riwu Kore, mengatakan, penghargaan ini merupakan sebuah penghormatan atas loyalitas dan pengabdian yang telah diberikan puluhan tahun.

“Bukan hanya ASN, tetapi semua keluarga yang telah mendukung kerja ASN Kota Kupang, selama puluhan tahun. Semua perjuangan dan pengabdian tidak bisa dibalas. Kami pemerintah sangat berterima kasih dan tetaplah menjadi masyarakat Kota Kupang yang mendukung pembangunan di Kota Kupang,” kata Jefri.

Dia mengatakan, bagi para pensiun agar terus berjuang dan memulai kehidupan baru, dengan berbagai aktivitas baru di masyarakat.

“Ada banyak orang pensiun yang tidak terbiasa dengan rutinitas yang biasanya padat di kantor, menjadi tidak ada aktivitas. Hal ini bisa membawa stres dan dampak yang tidak baik. Untuk itu, para pensiun harus tetap aktif dalam menjalani keseharian, mencari aktivitas baru,” ujarnya.

Jefri mengaku, perhatian Pemkot Kupang terhadap para pensiun, dengan memberikan santunan, memang jumlahnya tidak banyak, tetapi ini menjadi salah satu bentuk perhatian pemerintah, atas pengabdian selama puluhan tahun yang telah diberikan.

Dia meminta agar semua pensiunan Kota Kupang untuk terus membantu pemerintah dalam membangun Kota Kupang lebih baik.

Ketua panitia kegiatan Ade Manafe, mengatakan, tujuan diberikannya penghargaan dan santunan bagi ASN dan ahli waris ASN yang meninggal di lingkungan Pemkot Kupang adalah sebagai bentuk perhatian dan penghargaan Pemkot Kupang terhadap pengabdian dan loyalitas para Aparatur Sipil Negera (ASN) yang telah mengabdi sampai pada masa pensiun.

“Diharapkan santunan ini juga bisa digunakan sebagai bantuan modal usaha dalam melakukan kegiatan usaha produktif demi peningkatan kesejahteraan keluarga,” ujarnya.

Ade mengatakan, Pemkot Kupang juga sangat berterima kasih atas semua kerja yang telah dilakukan selama puluhan tahun. Para pensiun juga harus tetap mendukung Pemkot Kupang agar terus bekerja dengan baik untuk pembangunan kota ini. (R1)

Advertisement


Loading...
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

HUKRIM

Terindikasi Korupsi, Kejati NTT Bidik Proyek Rehabilitasi Sekolah pada BPPW NTT

Published

on

Kondisi proyek rehabilitasi dan revonasi sekolah di Kabupaten Alor yang mangkrak.
Continue Reading

EKONOMI

Bazar Ramadhan Kejati NTT, 3,5 Ton Beras dan Aneka Kebutuhan Pokok Ludes Terjual

Published

on

Plt. Kepala Kejaksaan Tinggi NTT, Riono Budisantoso.
Continue Reading

EKONOMI

Gandeng Bulog dan Pegadaian, IAD NTT Gelar Bazar Ramadhan, Sediakan Sembako Murah

Published

on

Plt. Kajati NTT Riono Budisantoso, SH.,MA., bersama Ketua IAD Wilayah NTT Ny. Wolse Riono Budi Santoso, saat membuka kegiatan Bazar Ramadhan 2024 di halaman kantor Kejati NTT, Selasa (265/3/2024) siang.
Continue Reading