Connect with us

LIFESTYLE & KESEHATAN

Saat Mama Emi Senam Zumba Bersama Warga di Car Free Day Kupang

Published

on

Cawagub NTT Emelia Julia Nomleni senam Zumba bersama warga Kota Kupang, Sabtu (14/4/2018) pagi

Kupang, penatimor.com – Di tengah padatnya jadwal kampanye, Cawagub NTT nomor urut 2, Emelia Nomleni tetap menyempatkan diri untuk berolahraga. Dia ikut meramaikan Car Free Day yang digelar sepanjang Jl. Eltari, Kupang, Sabtu (14/4/2018) pagi.

Di hari bebas kendaraan bermotor itu, Mama Emi, sapaan akrabnya joging bersama keluarga dan tim pemenangannya. Perempuan berambut putih ini pun ikut berbaur dengan masyarakat sekitar untuk ikut Zumba, senam asal Kolombia yang sedang populer di dunia.

“Terima kasih untuk Mama Emi yang sudah ikut bergabung,” teriak seorang instruktur Zumba dengan pengeras suara dari depan.

Sementara Mama Emi berdiri di barisan agak belakang. Bersama ratusan warga, pasangan Marianus Sae itu ikut gerakan Zumba yang terbilang cepat dibanding olahraga senam pada umumnya.

“Tubuh dapat diilustrasikan seperti mesin, yang jika tidak pernah digunakan atau digerakkan, lambat laun bagian-bagian dari mesin akan rusak karena tidak terlatih untuk terus bergerak atau bekerja,” kata Mama Emi.

“Jika kurang gerak, tubuh akan menjadi bermasalah dan tidak sehat,” ujar Mama Emi yang rutin mengikuti Car Free Day di Kota Kupang setiap Sabtu pagi.

Mama Emi mengakui, olahraga adalah salah satu penyebab dia bisa tetap dalam kondisi prima di tengah padatnya jadwal kampanye.

“Dengan berolahraga, tidak hanya otot-otot yang terlatih, sirkulasi darah dan oksigen dalam tubuh pun menjadi lancar sehingga metabolisme tubuh menjadi optimal. Tubuh akan terasa segar dan otak sebagai pusat saraf pun akan bekerja menjadi lebih baik,” kata Mama Emi.

“Ayok Bapa, Mama, kaka, adik-adik semua mari katong berolahraga,” ajak Mama Emi. (R2)

Advertisement


Loading...
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *