Connect with us

PILKADA

Peribahasa Orang Timor Soal “Ayam Betina” untuk Mama Emi

Published

on

Cawagub NTT Emelia Julia Nomleni

Kupang, penatimor.comSaat berkunjung di Desa Tubulopo, Oeof Kecamatan Amanuban Barat, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Rabu (18/4/2018), Calon Wakil Gubernur NTT, Emilia Julia Nomleni atau biasa disapa Mama Emi, diberi kekuatan dari warga setempat. Menariknya, bahasa penguatan itu disampaikan warga melalui peribahasa tentang ‘Ayam Betina’.

“Mama Emi, bagi kami warga Timor, sebagai seorang perempuan hebat. Seorang perempuan itu pelindung bagi keluarga dan anak-anaknya. Seperti ayam betina, jika anaknya diserang elang, ayam betina tidak akan lari, dia akan melindungi anaknya dalam sayapnya,” ujar Yeri Falo, saat dikunjungi Mama Emi, Rabu (18/4/2018).

Yeri mengatakan, dia menaruh harapan besar kepada Mama Emi setelah menonton debat publik pasangan calon gubernur/wakil gubernur NTT di televisi. Dalam debat itu, kata Yeri, Mama Emi adalah sosok perempuan hebat yang diyakininya dapat merubah wajah NTT.

“Mama Emi melawan enam laki-laki, tetapi berhasil keluar sebagai kandidat yang paling getol berbicara soal strategi memenuhi kebutuhan rakyat NTT,” katanya.

Dia berjanji, akan menjadi tim sukses pasangan Paket Marhaen di desa Tubulopo dan memberikan suara terbanyak untuk pasangan Marianus Sae-Emi Nomleni.

Yeri menghimbau seluruh masyarakat Timor untuk tetap mendukung Paket Marhaen karena menurutnya, Mama Emi adalah satu-satunya perempuan Timor yang dipercayakan PDI Perjuangan dan PKB maju dalam kontestasi Pilgub NTT.

“Suku lain saja dukung MS-Emi, masa kami orang Timor tidak mendukung. Kami berjanji akan siap memenangkan paket Marhaen di Timor Tengah Selatan,” imbuh Yeri.

Sementara itu, Mama Emi mengaku terharu mendengar peribahasa itu. Menurut Mama Emi, pribahasa itu sebagai sumbangan kekuatan yang luar biasa bagi paket Marhaen dalam melanjutkan perjuangan itu.

“Bukan sekedar peribahasa tetapi ini sebagai kekuatan bagi kami,” katanya. (R2)

Sebagai perempuan Timor, kata Mama Emi, akan terus berjalan di atas kebenaran sesuai pesan tua-tua adat.

Advertisement


Loading...
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

PILKADA

Dapat Restu Demokrat, Marsianus Jawa dan Paskalis Laba Siap Bertarung di Pilkada Lembata

Published

on

RESTU DEMOKRAT. Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Lembata Marsianus Jawa dan Paskalis Laba menerima Surat keputusan (SK) langsung dari tangan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Jakarta, Sabtu, 20 Juli 2024. (TRIBUNFLORES.COM/HO-IST)
Continue Reading

KOTA KUPANG

Bawaslu NTT Gelar Apel Siaga Pengawasan Coklit Data Pemilih untuk Pemilu 2024

Published

on

Kabag Hukum, Humas, Bawaslu NTT Datin Felipus C. Boling, Kepala Sekretariat Ignasius Jani, Anggota Bawaslu NTT Amrunur Muh. Darwan dan Melpi Minalria Marpaung, serta Kepala Bagian Pengawasan Fanny Matulessy.
Continue Reading

PILKADA

100 Kader Pengawas Partisipatif Bawaslu NTT Siap Awasi Pilkada 2024

Published

on

Sebanyak 100 kader Pengawas Partisipatif telah siap untuk mengawasi Pilkada di NTT.
Continue Reading